Renovasi merupakan solusi yang bijak untuk mengatasi masalah kebutuhan keluarga akan ruangan atau kamar,akibat dari perubahan jumlah keluarga, atau kondisi bangunan yang rusak, juga akibat keinginan perubahan bentuk fasad, dan lain sebaginya. Renovasi atau pembangunan rumah baru merupakan pilihan yang harus diambil pemilik rumah. pilihan ini tergantung biaya, waktu dan luas lahan yang tersedia.
Renovasi bukanlah hal yang mudah karena ada beberapa hal yang harus diketahui pemilik rumah dalam merenovasi:
Renovasi bukanlah hal yang mudah karena ada beberapa hal yang harus diketahui pemilik rumah dalam merenovasi:
- Riwayat dan data bangunan yang direnovasi akan berpengaruh tingginya biaya dan lamanya waktu pekerjaan, berbeda dengan pembangunan rumah baru yang bisa dengan mudah dihitung biaya RAB dan Skedule pekerjaan.
- jenis bahan yang akan dipergunakanakan mempengaruhi waktu pekerjaan, kekuatan dan bentuk bangunan.
- Bentuk Fasad bangunan Selain mempertimbangkan selera pemilik rumah juga perlu dipertimbangkan bentuk perubahan yang ekonomis. dan seefisien mungkin. yang tidak memerlukan perubahan besar tetapi sudah bisa merubah tema dasar rumah.setelah sudah ditentukan jenis renovasi, maka dalam pekerjaan peningkatan jumlah ruang juga perubahan bentuk fasad bangunan
kita harus pintar-pintar dalam pekerjaan bongkar pasang dan menentukan jenis bahan yang akan dipergunakan. jangan sampai pekerjaan yang seharusnya selesai dalam beberapa hari akan molor waktu pekerjaannya.akibat dari salah dalam pembongkaran.pekerjaan untuk merenovasi sangat membutuhkan tenaga ahli yang akan membantu perencanaan merenovasi maupun pelaksanaan pembangunan rumah.
Dengan bantuan tenaga ahli yang berpengalaman kita terbantu akan :
- 1erencanakan ruangan ataupun bentuk bangunan sesuaikeinginan kita
- pemilihan bahan yang diperlukan atau kurang diperlukanuntuk menambah kekuatan maupun mendukung bentuk fasadbangunan.
- bangunan yang tidak perlu dan perlu dibongkar.
- Perubahan penampilan rumah dengan desain-desain yang direncanakan dengan baik.
- Jumlah Pembiayaan yang bisa direncanakan sebelumnya
- Waktu pelaksanaan yang sesuai skedule
- Tidak terganggu akan pekerjaan kantor karena sudah diurusi yang ahli.
No comments:
Post a Comment